Posisi 3 Besar Mahasiswa UT Terbanyak, UT Kebut Pembangunan Gedung Baru UT Surabaya

Berdasarkan jumlah penduduknya, Kota Surabaya dengan julukan Kota Pahlawan ini merupakan kota terbesar ke-2 setelah Kota Jakarta begitu pula dengan jumlah mahasiswa UT-nya. Total mahasiswa aktif di UT Surabaya mencapai 31.001 per 30 September 2023. UT menjadi salah satu Perguruan Tinggi Negeri pilihan masyarakat Jawa Timur yang dapat meningkatkan kompetensi tanpa perlu menganggu pekerjaan/kegiatan lain.

UT Surabaya sekarang bertempat di Komplek Kampus C UNAIR, Jl. Mulyorejo, Kec. Mulyorejo, Kota Surabaya, Jawa Timur 60115. Fungsi dari bangunan Gedung UPBJJ UT sendiri adalah sebagai tempat mahasiswa melakukan kegiatan administratif akademik dan kegiatan akademik. Dalam kesehariannya, bangunan ini juga menaungi kegiatan operasional kantor dan penyelenggaraan pelayanan belajar jarak jauh. Dengan harapan setiap tahun mahasiswa UT Surabaya terus bertambah dan butuh ruang yang besar, karena itu lokasi UT Surabaya akan dipindahkan ke jalan Jl. Dr. Ir. H. Soekarno, Kali Rungkut, Kec. Rungkut, Surabaya, Jawa Timur 60293 dengan luas lahan sekitar 6.500m2.

Lingkup pada pekerjaan ini adalah untuk arsitektur dan mekanikal elektrikal plumbing. Gedung baru terdiri dari 1 basement dan 4 lantai yang terdiri dari ruang pelayanan mahasiswa, ruang baca, ruang registrasi ujian, ruang bahan ajar, ruang kepegawaian, ruang SUO, ruang multimedia, dan ruang tutorial. Terdapat lift dan ramp yang ramah disabilitas dapat menunjang kegiatan di aula besar lantai 4. Dalam perencanannya, area ruang luar terdapat taman pintar, kantin, dan mushola untuk menunjang kegiatan mahasiswa.

KPI ditugaskan oleh Wakil Rektor untuk mendampingi tim Pejabat Pembuat Komitmen(PPK) Bangunan BKUK dalam melakukan pemantauan pembangunan gedung dan utilitas di lingkungan UT. Kegiatan di lapangan diawali dengan inspeksi lapangan oleh tim KPI dan tim PPK yang dilanjutkan rapat progress bersama untuk mengetahui perkembangannya. Kegiatan pendampingan berjalan dengan lancer, selepas pendampingan lapangan KPI tetap mendampingi secara berkesinambungan melalui koordinasi dengan MK di lapangan.

 

Penulis                   : Aisyah Nabilah Andinnari, S.Ars

Penyunting            : Bahir Mukhammad, S.H.

Aisyah Nabilah Andinnari

Auditor pada Kantor Pengawas Internal